Sunday, June 11, 2017

CARA PALING PRAKTIS CANGKOK PEPAYA

 

     Hanya butuh 1 menit untuk mencangkok pepaya,dan hanya butuh 2 tusuk gigi serta wadah aqua bekas saja,tidak butuh lagi tali dan bahan-bahan lainya.sangat praktis dan dalam waktu yang sangat singkat.
     Biarpun banyak bertebaran tutorial cangkok pepaya di internet,saat ini saya pastikan tidak akan menemukan cara ini di tempat lain,karena ide ini muncul beberapa waktu lalu dan baru saja kami uji coba.dan cara ini murni kreasi kami sendiri.
     Cara ini sebenarnya adalah jawaban dari praktek lapangan,dimana kelemahan utama pembenihan sistem cangkok adalah masalah ribetnya pengerjaan,banyaknya waktu yang di butuhkan untuk menghasilkan bibit yang agak banyak,untuk mendapatkan 50 cangkokan saja kita membutuhkan waktu yang panjang,sangat kontras bila di bandingkan dengan pembibitan  sistim biji yang dengan singkat bisa menyelesaikan beratus-ratus polibeg bakal benih.
     Berangkat dari hal tersebut,kami berpikir untuk menemukan cara agar supaya mencangkok pepaya tidaklah ribet dan memakan waktu,analisa kami hal yang menyita waktu adalah ikat-mengikat kala proses cangkok,sering terjadi tanah media tumpah dan tumpah lagi,terlalu keras mengikat yg ahirnya batang malah patah,kurang erat ikatan cangkokan yang menyebabkan cangkokan  gampang tergoyang dan banyak lagi yang lain.
     Ahirnya dengan sedikit merenung dan berfikir,kami menemukan cara agar dalam mencangkok tidak menggunakan tali lagi.ternyata sangat efisien,irit tenaga dan yang paling penting adalah ketika mencangkok kita jadi terasa nyaman banget.

    BACA  :   CARA MEMBEDAKAN BENIH PEPAYA LONJONG DAN BENIH PEPAYA BULAT                                                                                                 

CARANYA.

1. Iris batang pepaya dan buang   daun2nya,masukan tusuk gigi pada irisan tersebut agar irisan jadi renggang

2.lobangi bagian bawah cup aqua,lalu masukan pada batang pepaya yang akan kita cangkok.

3.topang wadah aqua dgn jalan memasang tusuk gigi tepat di bawah wadah aqua

4.isi wadah aqua dengan tanah

5.selesai.

     Bagi yang sudah pernah mencangkok pepaya,dan berhasil,silahkan bandingkan dengan mencangkok ala desakurumahku29.blogspot ini,pasti terasa bedanya.
     Berikut adalah vidio cara paling praktis dalam mencangkok pepaya,silahkan di amati dan monggo di kritisi.

 Demikian sedikit dari kami,semoga bermanfaat dan mari terus berkreasi.trimakasih dan jangan pernah berhenti untuk berbagi.


5 comments: